Hari ke 3 – Your favourite television programme – Part d & e Campur-campur

Ini adalah tema yang mungkin paling banyak saya break down, dan biar cepat karena tidak terlalu banyak maka Part d dan e saya gabung saja dan saya namakan campur-campur karena isinya dari banyak macam program televisi. Program mulai dari petualangan, berita, talkshow.

inilah acaranya,

1. Kick Andy

ini adalah program talk show favorit saya, karena dalam kick andy, saya dapat memperoleh inspirasi motivasi dari orang-orang yang sukses, orang cacat tetapi mereka tidak mau terbelenggu, mendengar kisah hidup dari tokoh-tokoh yang baik sampai yang kontroversial macam Hercules, Gus Dur, Suster Apung, sampai dengan anak-anak muda yang inovatif. Bagi saya kick andy layak mendapat predikat nomor satu.

2. Horizon

Horizon adalah tayangan yang cukup menarik, isi dari tayangan ini kalau tidak salah tentang kebiasaan/adat istiadat suatu daerah, dan juga mengungkap sisi humanisme dari suatu kelompok masyarakat. Horizon tayang di indosiar pukul 10 atau 11 atau 12 siang, terus terang saya lupa demikian juga harinya.

3. Jejak Petualang

Mungkin ini adalah tayangan paling fenomenal dari sebuah program acara televisi yang mengambil tema tentang petualangan. Jejak Petualang mengalami jaman keemasan ketika dipandu oleh RD aka Riyanni Djangkaru. Dan menurut saya TV 7 aka Trans 7 tidak salah ketika merekrut RD sebagai host acara ini. Dibandingkan Irma Merdekawati, Ferissa Djohan, dll RD tetap lebih menonjol dari sisi manapun

4. Breaking news, Headline News

Kenapa suka berita model begini, karena beritanya singkat dan padat juga cepat selalu update setiap satu jam sekali.


5. Seputar Indonesia jaman dulu,
saya sangat menyukai dan melihat seputar indonesia versi lama ketika RCTI masih baru aja lahir dan go nasional. Tayangan berita yang akan menemani saya setiap hari pukul 18.30 dengan penyiar2nya yang terkenal Zsa Zsa Y, helmy yohanes, bahrul alam, desi anwar.

6. Dunia Dalam Berita
Acara yang nongol setiap hari pukul 09.00 malam di TVRI bagi saya adalah siaran berita yang mempunyai kelas dan nilai lebih. Entah darimana saya punya anggapan seperti itu tapi memang seperti itulah yang saya pikirkan.

7. Metro Xin Wen

Kalau metro xin wen terus terang suka karena melihat presenternya yang cantik cantik seperti Summi Yang dan Fiona Yuan, dan saya suka karena ada pelajaran bahasa mandarinnya dulu, entah kalau sekarang karena sekarang hampir tidak pernah nonton karena ketika tayang saya sudah bekerja. di samping itu juga untuk mengetes kemampuan saya dalam bahasa mandarin secara dulu ikut les meski cuma level beginner dan ternyata kemampuan saya belum mumpuni untuk mengerti apa yang diomongkan oleh presenter2 tersebut [sampai sekarang pun juga masih sama kemampuan, lha ga pernah di asah]

nah dengan selesainya bagian ini, maka saya masih punya dua tanggungan untuk diselesaikan mengenai tayangan program favorit di televisi. 2 bagian terakhir itu adalah film comedy dan acara kuiz. tetapi sebelum akan menulis dan mengulasnya, kemungkinan saya akan melompat dulu ke meme hari ke empat tentang buku favorit.

ok, c u again di lain tulisan

This entry was posted in Umum. Bookmark the permalink.

Leave a Reply